Home » , » Arbitrage: Dibalik Kehidupan Harmonis Seorang Pebisnis

Arbitrage: Dibalik Kehidupan Harmonis Seorang Pebisnis


Bagi Anda yang penasaran dengan bagaimana hiruk pikuk kehidupan seorang pebisnis ulung Amerika Serikat, sutradara Nicholas Jarecki telah merangkumkannya untuk Anda dalam film Arbitrage, dan bagaimana pengemasan tersebut dieksekusikan secara apik. Sebuah perusahaan bisnis berkelas, keluarga yang harmonis, istri yang cantik dan putri yang pintar nampaknya sudah cukup sempurna jika dimiliki oleh seseorang. Adalah Robert Miller (Richard Gere), yang menjadi pria beruntung tersebut. Saat perayaan ulang tahunnya yang ke-60, Robert pun menyelenggarakannya dengan sederhana dan penuh makna di kediaman mewahnya bersama keluarga tercinta. Pada umumnya, pebisnis ulung seperti dirinya merupakan orang dengan segudang aktifitas. Kesehariannya disibukkan dengan pertemuan-pertemuan bersama orang-orang besar lainnya dan membicarakan sejumlah peluang bisnis, juga angka-angka melangit.

Diluar itu semua, Robert pun memiliki kehidupan gelap dengan seorang wanita yang sedang meniti karirnya di dunia seni, Julie Cote (Laetitia Casta). Disewakannya apartemen untuk Julie tinggal, juga dibantunya Julie dalam melangsungkan pameran dari galeri yang dimilikinya. Sayangnya, Julie selalu menjadi prioritas kedua untuk Robert. Hingga suatu ketika, demi membahagiakan sang kekasih gelap, Robert pun mengajaknya untuk pergi berlibur. Hanya berdua, Robert dan Julie. Ia menyelinap keluar dari rumahnya lewat dari tengah malam dan pergi menemui Julie. Wacana keberangkatan mereka untuk bepergian berdua nampaknya tidak berlangsung mulus. Pasalnya, mobil yang dikendarai Robert justru mengalami tabrakan dan lebih naas lagi, Julie pun meninggal. Lepas dari kejadian tersebut, satu per satu kemalangan dan kesulitan menimpa kehidupan Robert. Apakah Robert akan menjadi tersangka dari kasus kematian Julie? Lantas bagaimana dengan perusahaan kokoh yang tengah dibangunnya susah payah? Arbitrage merupakan kisah drama yang disisipi misteri-misteri kehidupan pada umumnya. Mungkin sebagian dari Anda pernah mengalami hal serupa, bagaimana ketika sebuah manipulatif menyelubungi seluruh hari-hari Anda. Meski tak ada unsur misteri yang kental, namun Arbitrage cukup memperhitungkan esensi dari ceritanya sendiri. Anda akan diperlihatkan bagaimana upaya seorang Ayah demi bertanggung jawab atas keluarganya, bisnisnya, dan insiden yang tidak ia dambakan.

Dibawah produksi Green Room Films dan Treehouse Pictures, Arbitrage memang lebih menyokong dan berfokus pada tokoh Robert Miller sendiri. Kendati demikian, hal tersebut tidak akan menjemukan. Sang sutradara dengan sukses akan selalu membuat Anda penasaran dengan bagaimana kelangsungan kisah ini, dan bagaimana akhirnya. Adapun tak hanya Richard Gere, sejumlah bintang hebat juga turut mendukung Arbitrage, seperti Susan Sarandon, Tim Roth, Brit Marling, dan Nate Parker. Dengan durasi pemutaran selama 107 menit, Arbitrage menawarkan kisah dengan akhir yang tak akan Anda duga. Perlu diingatkan, Arbitrage bukanlah film misteri. Memang misteri menjadi esensi dalam kisahnya, namun bukan suatu hal yang mengharuskan Anda untuk berpikir saat menyaksikan film ini.
Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Sinopsis Film - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger